Sebuah stoking tak disangka dapat dijadikan sebagai bunga...... Seperti biasa kita mengenal Bunga adalah sosok idaman para wanita bahkan para pria sekalipun juga mengidam-idamkan setangkai bunga yang indah dan cantik,,,,,,
Dan apakah Anda menyangka?????
Bahwa sebuah stokcing yang biasanya digunakan oleh anak-anak untuk menutupi kaki model untuk tampil dance atau tampil drumband bersama temen-temennya kini stoking bisa digunakan sebagai sebuah bunga.......
BELIVE IT OR NOT.....?????
Mari kita pelajari berikut :
Bunga Cantik Berbahan Stoking Bekas
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengisi libur Lebaran. Selain unjung-unjung, sejumlah keluarga memilih beramai-ramai mengunjungi pusat perbelanjaan dan tempat-tempat wisata. Membuat kerajinan tangan bisa menjadi salah satu alternatif mengisi liburan tanpa membuang waktu percuma. Lebih bagus jika bahan-bahan yang digunakan murah dan mudah didapat.
Barang-barang kerajinan tangan, punya alternatif bahan kerajinan yang unik namun mudah didapat. Yaitu, stoking bekas. ''Kadang kan anak-anak kita kalau ada acara pentas di sekolah pakai stoking. Nah, kalau ada yang robek, bisa dipakai bikin bunga,'' ujarnya.
Hasil kerajinan bunga berbahan stoking atau yang disebut stockist flower itu sangat unik dan cantik. Tidak kalah oleh kerajinan bunga berbahan lain. Untuk model bunga, terdapat 29 model. Sebenarnya bisa lebih dari itu. Tapi, saat ini baru bisa mengembangkan 29 model.
Cara membuatnya pun mudah. ''Seperti membuat kerajinan bunga lainnya, yang dibutuhkan, antara lain, kawat kecil, benang, selotip hijau untuk batang, dan tutup botol air mineral,'' jelasnya.
Cara membuat bunga stoking dengan model yang paling mudah, yaitu bunga sepatu. Yang pertama dilakukan adalah membuat kerangka. Kerangka tersebut dibuat dari kawat yang ditekuk dan dibentuk sesuai ukuran tutup botol. Cukup dilengkungkan di atas tuto menggunakan empat jari.
Kemudian, lingkaran kawat tersebut dilapisi kain stoking yang diikat benang.Sebagai percobaan, bisa dibuat lima lingkaran stoking. Setelah itu, giliran membuat tangkai.Untuk tangkai, kita cukup menggunakan kawat yang dilapisi selotip hijau. Berikutnya, baru lima helai kelopak bunga stoking tersebut dikaitkan jadi satu dan dilekatkan pada tangkainya dengan selotip hijau. Akan lebih bagus jika ditambahkan aksen benang sari di tengah-tengah rangkaian kelopak bunga.
Adapun contoh gambar bunga tesebut sebagai berikut :
0 Response to "wow...Stoking bisa menjadi bunga"
Posting Komentar